29 Jan 2011

Perth, Kota Seribu Taman



Australia memang penuh daya tarik. Salah satunya adalah Perth yang dipenuhi keindahan taman kota. Membayangkan Australia terkadang identik dengan hiruk-pikuk metropolis dan gemerlap canggih teknologi yang menyertainya. Namun jika Anda menginginkan Australia dengan nuansa berbeda, maka Perth yang terletak di Australia Barat ini harus masuk dalam kunjungan Anda ke Negeri Kanguru ini.

Negara bagian terluas di dunia ini sangat menyenangkan untuk dikunjungi, apalagi bagi para penyuka ketenangan.

The Garden City
Paduan landscape menawan seluas kurang lebih 4.000 hektare, dihiasi koleksi sekitar 1.700 spesies tanaman yang tertera rapi di sini tidak sekadar berfungi sebagai kawasan hijau dan paru-paru kota. Melainkan juga sarana untuk banyak kegiatan, seperti jogging, berkumpul bersama teman atau keluarga, maupun sekedar waktu istirahat kantor.

Lokasinya memang strategis, yakni di pinggir barat Kota Perth, di antara bentangan Swan River nan cantik, serta tidak jauh dari Central Business District (CBD). Maka tidak salah jika Perth dijuluki Kota Seribu Taman. Sebelum beranjak dari Kings Park, tentunya kurang lengkap kalau belum berbelanja di Aspects of Kings Park.

Selain itu singgahlah juga di Perth Minth, tempat pembuatan emas yang sudah berumur ratusan tahun. Anda akan dibuat takjub dengan diorama penggalian tambang emas serta demo pembuatan emas dari cairan sampai menjadi emas batangan. Yang tidak kalah unik, kta dapat mencetak nama pribadi di atas logam emas tersebut.

The Harbor of Fremantle
Sambangi juga kota pelabuhan fremantle, 20 kilometer dari Perth, melalui Swan River yang membelah kota bermuara di Pelabuhan Fremantle ini.

Dan tentunya, daya tarik fremantle adalah wisata air. Dengan kapal pesiar Captain Cook, Anda bisa menyusuri birunya Swan River yang mempesona.

Kesempatan berburu kuliner setempat pantang untuk dilewatkan! Jajaran resto di sini kebanyakan menyajikan seafood yang menggugah selera.
Pilihan pun jatuh pada Cicerello's, salah satu resto tertua dan paling terkenal. Cicipi Fish and Chips favorit pengunjung di bawah naungan payung dan ditemani camar-camar putih berterbangan.

Sudut paling menarik perhatian dan ramai dikunjungi adalah Fremantle Market, sebuah pasar tradisional berarsitektur khas Roma, dengan 150 kios yang menjual berbagai barang, mulai dari makanan dan buah segar hingga kerajinan.

Wisata sejarah di Fremantle juga menjadi daya tarik.Kunjungi Fremantle Prison yang dibangun pada abad ke-18. Pada 1992, penjara tua ini resmi menjadi warisan cagar budaya.

Sesuai melihat koleksi penjara, bergegaslah untuk menghangatkan diri di Blue Duck Cafe yang menyajikan seafood dan westren food.

Chocolate & Wine
Kunjungan ke Swan Valley akan membawa Anda ke tempat pembuatan coklat terkenal, Margaret River Chocolate Company dan Mondo Nougat. Di sini, Anda berkesempatan belajar me,buat coklat yang yummy.

Setelah itu Anda dapat bergeser untuk mengunjungi Sandalford Winery, perkebunan dan pabrik anggur yang tersohor sejak 1984. Setelah itu kunjungan bisa dilanjutkan ke The Aquarium of Western Australia yang sangat cocok apabila Anda membawa sang buah hati.

sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

suka artikel ini